-->

Bunda...STOP Mencium Anak di Area Bibir! Ini Bahayanya

mencium anak di bibir

Sebagai  orang tua, sangatlah wajar jika memberikan dan menunjukkan kasih sayang pada buah hati. Salah satu cara yang paling umum dilakukan oleh orang tua adalah memeluk atau mencium anaknya. Tak jarang ada orang tua, khususnya para Ibu yang kerap mencium buah hatinya di area bibir. Ternyata hal ini sangat beresiko dan berbahaya!

Berikut alasan mengapa mencium buah hati di area bibir bisa berbahaya:

  1. Bibir Adalah Area Sensitif dan Mengundang Syahwat
    mencium bayi di bibir

    Dr Charlotte Reznick, seorang penulis, psikolog pendidikan dan anak di Universitas California Los Angeles ,UCLA, memberikan komentarnya mengenai efek buruk jika terlalu sering mencium anak-anak di bibir.

    “Saat seorang anak mencapai 4 atau 5 atau 6 dan pada usia sekitar itu kesadaran seksualnya mulai muncul (dan beberapa anak-anak kesadaran seksualnya muncul lebih awal, terkadang muncul pada usia 2 atau 3). Dan ciuman di bibir akan mendorong kesadaran seksual (syahwat) mereka,” kata Reznick.

    “Jika saya harus menjawab kapan harus berhenti mencium anak-anak Anda di bibir, jawabanya adalah sekarang,” lanjutnya.

  2. Bukan Sunnah Nabi
    Ciuman ibu di bibir bayi

    Mengungkapkan kasih sayang dengan mencium anak sebaiknya dilakukan di area pipi dan bukannya di bibir.

    Rasulullah SAW bersabda, “Aku masuk bersama Abu Bakar menemui keluarganya, ternyata Aisyah putrinya sedang berbaring karena diserang sakit panas yang tinggi. Maka aku melihat ayahnya, Abu Bakar, mencium pipinya seraya bertanya, ‘Bagaimana keadaanmu, wahai putriku?’” (HR. Al-Bukhari no. 3918).

  3. Ada Banyak Kuman dan Bakteri di Mulut

    Mencium buah hati di bibir

    Banyak bayi yang terkena penyakit karena sering di cium pada area bibir. Sangat besar kemungkinan kuman berpindah saat kita mencium bayi di area bibir, dan kuman tersebut bisa masuk kedalam tubuh anak.

Sebaiknya kita mengungkapkan kasih sayang bukan melalui ciuman bibir pada anak, melainkan pada pipi, kening, atau pelukan hangat.
Nah, sudah jelas betapa berbahayanya jika bunda selalu mencium buah hati pada area bibir. Mulai sekarang, hilangkan kebiasaan tersebut ya bunda. ^_^
Tag : fakta unik, Tips
Back To Top