-->

Pemilik PT.Djarum Ternyata Tidak Merokok

Djarum, Rokok

Pemilik PT.Djarum Ternyata Tidak Merokok. Siapa yang tidak kenal dengan PT.Djarum? Produsen rokok besar di tanah air ini memproduksi kebutuhan para pecandu rokok setiap harinya. Namun ternyata ada fakta menarik dibalik kesuksesan PT.Djarum. Ternyata Pemiliknya tidak merokok!!

Robert Budi Hartono, salah satu orang terkaya di Indonesia. Namanya berkali-kali masuk majalah Forbes saat majalah tersebut mengumumkan siapa saja orang terkaya di dunia setiap tahunnya. Tahun 2005 kekayaan Budi Hartono sebesar US$ 2,3 miliar. Pada tahun 2012, Forbes mencatat kekayaannya sebesar US$13 milyar.

Budi Hartono sepertinya tahu, merokok adalah lambang kebodohan, dan dia bukan orang bodoh. Dia jual rokok kepada rakyat Indonesia, namun dia sendiri tak merokok. Ini menarik, biasanya pemilik perusahaan sukses bangga dengan menggunakan produknya sendiri. Bill Gates misalnya menggunakan produk Windows. Steve Jobs bangga memakai produk Apple.

Dan Budi Hartono? Dia bukan perokok, jadi dia tak merokok Djarum. Karena tak merokok, jadilah Budi Hartono dapat fokus mengembangkan Djarum sebagai perusahaan tersukses di Indonesia. Ayo Indonesia cerdaslah!!
Sumber
Back To Top